Bisnis.com, JAKARTA— HP Analytics memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Rabu (27/11/2013) akan berada di kisaran 4.170-4.365.
Sementara itu HP Analytics mengemukakan pada pagi ini, bursa Jepang dibuka melemah.
Pelemahan bursa Jepang tersebut disebabkan oleh pelemahan dolar Amerika Serikat atas yen, yaitu dari 101.47 yen menjadi 101.24 yen per satu dolar AS.
Seperti diketahui bursa Asia hari ini juga melemah, setelah nilai tukar yen rebound terhadap dolar Amerika Serikat.