Bisnis.com, JAKARTA—Perusahaan yang bergerak di industri kemasan (packaging) kardus, PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo akan melepas 20% saham dengan raupan dana US$45 juta atau setara dengan Rp513 miliar dalam rangka pelepasan saham perdana (initial public offering/IPO) Desember 2013.
Menurut sumber Bisnis yang mengetahui rencana IPO Dwi Aneka, perusahaan yang berbasis di Tangerang, Banten, itu telah menunjuk PT NISP Sekuritas sebagai penjamin emisi (underwriter).
Presiden Direktur Dwi Aneka Andreas Chaiyadi Karwandi enggan mengungkapkan secara detil mengenai rencana perseroan untuk melantai di Bursa Efek Indonesia.
Raupan dana dari IPO tersebut akan digunakan untuk membiayai sejumlah rencana ekspansi yang telah direncanakan perseroan, seperti membeli lebih banyak mesin untuk meningkatkan kapasitas produksi.
Dia menolak untuk mengungkapkan harga IPO atau jumlah saham yang ditawarkan dalam aksi korporasi tersebut.
“Yang jelas, IPO akan dilakukan akhir tahun ini. Info selanjutnya akan disampaikan dalam kesempatan lain,” ujarnya kepada Bisnis, Minggu (10/11/2013).
Didirikan pada 1996, perusahaan memasok kemasan karton gelombang untuk berbagai industri, seperti makanan, elektronik, farmasi, dan telekomunikasi.
Dengan meningkatnya suku bunga perbankan dan melemahnya nilai tukar rupiah, pinjaman luar negeri dinilai menjadi lebih mahal. Perusahaan telah berpaling ke pasar modal untuk meraup dana dalam rencana ekspansi mereka.