BISNIS.COM,JAKARTA--Induk usaha keuangan Grup Sinarmas PT Sinar Mas Multiartha Tbk melakukan penyertaan modal dan pinjaman pemegang saham pada anak usahanya Global Asian Investments Ltd.
Direktur Utama Sinar Mas Multiartha Doddy Susanto mengatakan nilai penyertaan modal dan pinjaman terhadap perusahaan yang berkedudukan di Hong Kong itu adalah sebesar US$480.000 setara 3,72 dollar Hong Kong dengan rincian 3,72 juta dollar Hong Kong sebagai pinjaman pemegang saham dan 1 dollar Hong Kong sebagai penyertaan modal.
"Pinjaman pemegang saham sebesar 3,72 juta dollar Hong Kong telah disetorkan sebagai penyertaan modal Sinar Mas Multiartha kepada Global Asian sehingga total modal disetor perseroan di Global Asian adalah US$480.000," katanya dalam keterbukaan informasi kepada publik, Kamis (7/3/2013).
Menurutnya, jumlah pinjaman tersebut tidak melebihi 20% dari ekuitas perseroan sehingga tidak bersifat material dan tidak memerlukan persetujuan pemegang saham.
Pada saat bersamaan, Doddy juga mengumumkan perihal pengalihan kepemilikan saham perseroan di PT Oto Multiarta dan PT Summit Oto Finance.
Perseroan telah menjual 16,14% kepemilikan sahamnya atau setara 64,03 juta saham di Oto Multiartha. Sementara itu, perseroan menjual sebesar 0,16% kepemilikan sahamnya atau 5.215 saham di Summit Oto.
Saham-saham tersebut dialihkan kepada Sumitomo Corporation yang tak lain adalah pemegang pengendali kedua perseroan.
SINARMAS MULTIARTHA: Suntik Global Asian, Oto & Summit Dilepas
BISNIS.COM,JAKARTA--Induk usaha keuangan Grup Sinarmas PT Sinar Mas Multiartha Tbk melakukan penyertaan modal dan pinjaman pemegang saham pada anak usahanya Global Asian Investments Ltd.Direktur Utama Sinar Mas Multiartha Doddy Susanto mengatakan nilai
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Achmad Aris
Editor : Others
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

40 menit yang lalu
Uncertainty Surrounds Blockchain Adoption
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

9 menit yang lalu
Volatilitas Global Bikin IHSG Kian Tertekan
1 jam yang lalu
Harga Minyak Rebound dari Level Terendah September 2024
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
