Investasi Kian Praktis Ditemani Oleh iKISI

Perubahan kondisi pasar saham yang dinamis membuat keputusan investasi pun juga perlu dilakukan dengan lebih cepat dan terotomasi
Foto: Investasi Kian Praktis Ditemani Oleh iKISI
Foto: Investasi Kian Praktis Ditemani Oleh iKISI

Bisnis.com, JAKARTA - Perubahan kondisi pasar saham yang dinamis membuat keputusan investasi pun juga perlu dilakukan dengan lebih cepat dan terotomasi. Fitur yang dihadirkan oleh aplikasi investasi pun harus mampu memenuhi kebutuhan investor yang menginginkan transaksi yang mudah, cepat, dan lengkap.

Melalui aplikasi iKISI, PT Korea Investment and Sekuritas Indonesia (KISI) menggabungkan kemudahan, kecepatan, dan kelengkapan fitur untuk memenuhi kebutuhan investor modern. Tersedia untuk iOS dan Android, iKISI hadir sebagai jawaban atas kerumitan investasi yang selama ini menjadi hambatan investor pemula maupun berpengalaman.

Dengan iKISI, investor kini dapat bertransaksi saham, reksa dana, ETF, dan waran terstruktur dalam satu genggaman. Investor tidak perlu lagi membuka beragam aplikasi untuk diversifikasi portofolio. Tidak cukup sampai di situ, iKISI juga akan mendukung transaksi obligasi guna memberikan fleksibilitas dan kenyamanan lebih bagi investor.

Keunggulan iKISI tidak berhenti pada keragaman instrumen investasinya saja. Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur Might Interest yang secara otomatis mendeteksi saham-saham dengan pergerakan ekstrem, baik untuk auto reject atas maupun auto reject bawah secara real-time.

Investasi Kian Praktis Ditemani Oleh iKISI

Selain itu, Filter Live Trade memungkinkan investor menyesuaikan tampilan perdagangan berdasarkan harga, perubahan, atau volume agar analisis lebih terfokus. Sementara itu, fitur Quick Order memudahkan proses transaksi hanya dengan swipe kiri yang intuitif. 

Tipe order pun lengkap mulai dari normal order, one touch order, order booking, hingga non-reguler order yang memberikan fleksibilitas sesuai kebutuhan investor. Belum lagi adanya Stock Sticker yang memungkinkan investor memantau saham favorit dimana pun berada.

Untuk membuka rekening di iKISI, investor pun dapat melakukannya secara daring atau online tanpa harus ke kantor cabang. Proses ini tidak mengorbankan keamanan karena KISI telah mengantongi izin resmi dan berada di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), menjamin keamanan setiap transaksi yang investor lakukan.

Sebagai bentuk apresiasi atas antusiasme investor, KISI memberikan promo bebas biaya broker (brokerage fee) untuk seluruh nasabah baru yang mendaftar dan bertransaksi melalui iKISI hingga 31 Mei 2025. Kesempatan emas ini memberikan investor waktu lebih dari satu bulan untuk menikmati trading tanpa biaya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper