Bisnis.com, JAKARTA—Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi bergerak sideways pada perdagangan Jumat (10/3/2017).
Tim Riset Mandiri Sekuritas memperkirakan indeks akan bergerak pada rentang 5.363 sampai dengan 5.431.
Sebelumnya, indeks ditutup naik tipis sebesar 8 poin atau 0,16% ke level 5.402.
“Pergerakan IHSG hari ini kami estimasi masih akan bergerak sideways,” paparnya dalam riset.
Adapun dari global, Indeks bursa AS ditutup tipis. DJIA 0,01%, S&P500 0,08% dan Nasdaq 0,02%.
Indeks saham di Eropa ditutup bervariasi. Indeks FTSE di Inggris -0,27%, DAX di Jerman 0,09% dan CAC di Perancis 0,09%.
Dari Asia, indeks Nikkei di Jepang 0,34% dan indeks Hang Seng di Hong Kong -1,18% dan indeks SSE di Shanghai -0,74%.
Emas ditutup di US$ 1.203 per troy ounce atau -0,51%. Minyak mentah (OIL WTI) ditutup di US$ 49,28 per barel atau -1,99%.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) | Stop Loss (Rp) | Keterangan |
BBNI | BUY | 6.650 | 6.250 | Swing trade |
DMAS | BUY | 260 | 230 | Swing trade |
Sumber: Mandiri Sekuritas