Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, Jumat 25 Oktober 2024

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS diprediksi fluktuatif namun akan ditutup menguat direntang Rp15.540—Rp15.600 pada perdagangan hari ini, Jumat (25/10/2024).
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS diprediksi fluktuatif namun akan ditutup menguat di rentang Rp15.540—Rp15.600 pada perdagangan hari ini, Jumat (25/10/2024)./ JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS diprediksi fluktuatif namun akan ditutup menguat di rentang Rp15.540—Rp15.600 pada perdagangan hari ini, Jumat (25/10/2024)./ JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA — Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS diprediksi flutuatif namun akan ditutup menguat di rentang Rp15.540—Rp15.600 pada perdagangan hari Ini, Jumat (25/10/2024).

Pada perdagangan Kamis (24/10), rupiah ditutup menguat 0,27% atau 42,5 poin ke Rp15.586 per dolar AS. Pelemahan rupiah terjadi ketika indeks dolar susut 0,20% ke level 104,22.

Adapun beberapa mata uang kawasan Asia lainnya yang ikut menguat di antaranya yen Jepang sebesar 0,38%, dolar Singapura sebesar 0,23%, dan dolar Taiwan sebesar 0,02%.

Di sisi lain, beberapa mata uang Asia lainnya mengalami pelemahan seperti peso Filipina dan ringgit Malaysia, masing-masing terkoreksi 0,05% dan 0,03%.

Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan pergerakan rupiah pada penutupan perdagangan turut dipengaruhi oleh ekspektasi penurunan suku bunga lanjutan dari The Fed akhir tahun ini.

“Pasar memperkirakan peluang 88,9% untuk pemotongan 25 basis poin pada pertemuan Fed November, dengan peluang 11,1% bahwa bank sentral mempertahankan suku bunga tetap stabil, menurut FedWatch Tool CME,” kata Ibrahim lewat siaran pers, Kamis (24/10/2024).

Sementara itu, International Monetary Fund (IMF) memproyeksikan tingkat inflasi Indonesia akan stabil berada di level 2,3% hingga akhir tahun 2024.

Adapun dalam World Economic Outlook edisi Oktober 2024 yang di terbitkan IMF inflasi Indonesia di 2025 diramal di level 2,5%.

Sementara itu, untuk tingkat inflasi global diproyeksikan mencapai 3,5 persen pada akhir tahun 2025, di bawah tingkat rata-rata 3,6 persen pada tahun 2000 dan 2019.

Di samping itu, pertumbuhan ekonomi global diproyeksikan akan tetap stabil pada 3,2 persen pada tahun 2024 dan 2025.

Adapun, Bank Indonesia (BI) berkomitmen memperkuat efektivitas kebijakan moneter untuk menjaga inflasi tahun 2024 dan 2025 terkendali dalam sasaran 2,5%.

Seiring dengan sentimen-sentimen tersebut di atas, Ibrahim memproyeksikan mata uang rupiah pada perdagangan hari ini, Jumat (25/10) akan fluktuatif namun akan ditutup menguat di rentang Rp15.540 sampai dengan Rp15.600.

11:13 WIB
Rupiah melemah 0,31%

Pukul 11.13 WIB, rupiah melemah 0,31% atau 49 poin ke level Rp15.633 per dolar AS.

Pada saat yang sama, indeks dolar AS terpantau menguat tipis 0,02% ke level 104,08.

09:10 WIB
Rupiah dibuka menguat

Rupiah melemah 0,23% atau 35,5 poin ke level Rp15.619,5 per dolar AS pada pukul 09.10 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat tipis 0,01% ke level 104,07.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper