Bisnis.com, JAKARTA – CEO BPI Danantara Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan bahwa struktur organisasi BPI Danantara akan diumumkan pada Senin (24/3/2025).
“[Struktur organisasi Danantara akan diumumkan] Senin jam 12 siang,” ujarnya di kompleks Istana Kepresidenan, Jumat (21/3/2025).
Namun, dia belum membeberkan detail lebih lanjut terkait lokasi acara pengumuman tersebut. Ketika ditanya apakah pengumuman itu akan dilaksanakan di Istana, Rosan hanya menjawab akan segera menyampaikan dalam waktu dekat.
“Nanti akan diberitahukan,” ucapnya
Rosan juga ditanya mengenai siapa yang akan mengumumkan struktur tersebut, termasuk apakah Presiden akan terlibat dalam pengumuman ini. Dia urung bicara.
Saat ditanya lebih lanjut mengenai nama-nama yang akan masuk dalam struktur Danantara, termasuk apakah Presiden terdahulu akan bergabung dalam dewan penasehat, Rosan kembali meminta untuk menunggu pengumuman resmi pada hari Senin nanti.
“Ya, nanti tunggu aja hari Senin,” pungkas Rosan.