Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Profil Widiyanti Putri Wardhana, Komisaris TLDN yang Dipanggil Prabowo ke Kertanegara

Sosok Widiyanti Putri Wardhana, Komisaris Teladan Prima Agro (TLDN) menjadi salah satu sosok yang dipanggil Prabowo ke Kertanegara hari ini, Senin (14/10/2024).
Sosok Widiyanti Putri Wardhana, Komisaris Teladan Prima Agro (TLDN) menjadi salah satu sosok yang dipanggil Prabowo ke Kertanegara hari ini, Senin (14/10/2024). Dok Instagram @widi.wardhana
Sosok Widiyanti Putri Wardhana, Komisaris Teladan Prima Agro (TLDN) menjadi salah satu sosok yang dipanggil Prabowo ke Kertanegara hari ini, Senin (14/10/2024). Dok Instagram @widi.wardhana

Bisnis.com, JAKARTA — Sosok Widiyanti Putri Wardhana terlihat datang ke rumah Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). Widiyanti diketahui merupakan salah satu komisaris di perusahaan sawit PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN).

Melansir laporan tahunan TLDN, Widiyanti Putri diketahui menjadi Komisaris TLDN sejak 23 November 2021, sampai dengan masa jabatan 2024. Perempuan berusia 53 tahun ini diketahui pernah menjabat juga sebagai Direktur TLDN pada 2012-2021.

Selain di TLDN, Widiyanti juga menjabat sebagai komisaris di beberapa entitas anak TLDN sejak 2013, dan menempati sejumlah posisi strategis lainnya yakni Direktur PT Teladan Resources, PT Teladan Properties, dan PT Teladan Pusaka.

Widiyanti tercatat meraih gelar Bachelor of Science di bidang Administrasi Bisnis pada Pepperdine University, Malibu, California, Amerika Serikat pada 1993.

Widiyanti tercatat tidak memiliki saham secara langsung pada TLDN, tetapi memiliki saham secara tidak langsung di perseroan sebesar 8,14% melalui PT Teladan Resources.

Selain membangun karier di dunia bisnis, Widiyanti merupakan sosok yang aktif di bidang sosial dan menduduki jabatan penting di berbagai organisasi nirlaba.

Widiyanti juga tercatat menjadi salah satu pengurus Yayasan Jantung Indonesia (YJI) dan dilantik sebagai Sekretaris Jenderal YJI sejak 2018. Widiyanti juga menduduki posisi sebagai Ketua Yayasan Teladan Utama dan Dewan Pengawas Yayasan Kawula Madani.

Widiyanti diketahui merupakan anak dari konglomerat Basuki Tjokronegoro, pendiri Teladan Group. Widiyanti menikah dengan Wishnu Wardhana, yang juga merupakan Direktur Utama TLDN.

Wishnu diketahui pernah bergabung dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran. Presiden terpilih Prabowo Subianto juga pernah menyebut nama Wishnu Wardhana akan menjadi salah satu orang yang akan membantunya jika terpilih menjadi Presiden. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper