Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Siap-siap Tampung Kucuran Dividen Jababeka (KIJA) Rp36,33 Miliar

PT Jababeka Tbk (KIJA) akan membagikan dividen Rp36,33 miliar pada 29 Juli 2025, dengan dividen per saham Rp1,76. KIJA mencatat laba bersih Rp363,30 miliar pada 2024.
Karyawan beraktivitas di depan layar monitor yang menampilkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (09/04/2025)./JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan beraktivitas di depan layar monitor yang menampilkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (09/04/2025)./JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten properti dan real estat PT Jababeka Tbk. (KIJA) akan mengguyur pemegang saham dengan dividen senilai total Rp36,33 miliar.

Berdasarkan keterbukaan informasi, emiten berkode saham KIJA ini akan membagikan dividen sebesar Rp1,76 per saham. Dengan demikian, total dividen yang akan diserahkan kepada para pemegang saham mencapai Rp36,33 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan per Desember 2024, KIJA membukukan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp363,30 miliar.

Saldo yang ditahan dan tidak dibatasi penggunaannya mencapai Rp2,54 triliun dengan total ekuitas Rp7,53 triliun.

Sementara pada awal tahun ini, KIJA membukukan penjualan dan pendapatan jasa sebesar Rp1,29 triliun pada kuartal I/2025 atau melonjak 87,22% year-on-year (YoY) dari Rp690 miliar pada 3 bulan pertama 2024.

Capaian itu berasal dari penjualan tanah matang Rp638,49 miliar, tanah dan rumah Rp13,91 miliar, ruang perkantoran dan rumah toko (ruko) Rp9,25 miliar, tanah dan bangunan pabrik Rp9,25 miliar, dan apartemen Rp5,75 miliar.

Dari sisi profitablitas, Jababeka mencatat EBITDA pada kuartal I/2025 naik 166% YoY menjadi Rp481,5 miliar dari Rp181,0 miliar. Kenaikan Menurut Muljadi, kenaikan EBITDA yang signifikan mencerminkan pertumbuhan operasional yang kuat dengan kontrol biaya yang efisien.

Pada saat yang sama, laba neto periode berjalan KIJA tercatat sebesar Rp200,5 miliar pada kuartal I/2025. Capaian itu berbalik dari rugi bersih Rp107,7 miliar per 31 Maret 2024. 

Adapun, laba neto yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk atau laba bersih KIJA pada kuartal I/2025 sebesar Rp43,24 miliar. Capaian itu berbalik positif dari rugi bersih Rp125,44 miliar pada kuartal I/2024. 

Berikut jadwal pembagian dividen:

Tanggal efektif: 25 Juni 2025

Tanggal Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 04 Juli 2025

Tanggal Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 07 Juli 2025 

Tanggal Cum Dividen di Pasar Tunai: 08 Juli 2025

Tanggal Ex Dividen di Pasar Tunai: 09 Juli 2025 

Tanggal Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai: 08 Juli 2025 

Tanggal Pembayaran Dividen: 29 Juli 2025 

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dwi Nicken Tari
Editor : Dwi Nicken Tari
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro