Bisnis.com, JAKARTA -- Pemerintah mematok target setoran dividen BUMN ke pos kekayaan negara senilai Rp85,84 triliun pada 2024 atau tahun terakhir pemerintah Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Di sisi lain, DPR telah menyetujui usulan penyertaan modal negara (PMN) senilai Rp44,2 triliun untuk tahun anggaran 2025 atau tahun pertama pemerintahan Prabowo-Gibran. PMN jumbo itu menuai kritik salah satunya dari mantan petinggi Bursa Efek Indonesia (BEI).