Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah investor institusi terpantau melakukan aksi borong saat pergerakan harga saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) berbalik ke zona merah pada akhir pekan lalu.
Harga saham UNVR sempat mencuri perhatian ketika melesat naik 10,46% dalam sehari ke Rp2.640 pada Kamis (25/4/2024). Namun, pergerakan berbalik ke zona merah dengan koreksi 1,89% ke Rp2.590 dalam sesi perdagangan Jumat (26/4/2024).